Perawatan Wajah

Tips Jitu! Memilih Pembersih Wajah Bagus Untuk Kulit Berminyak Tanpa Bingung

Memilih produk skincare memang menjadi tantangan tersendiri bagi pemilik kulit berminyak. Sebab, bagi kamu pemilik kulit berminyak, sangat tidak disarankan untuk menggunakan produk yang memberikan efek “kulit tertarik”. Meski begitu, kamu juga harus memilih produk yang mampu membersihkan wajah dengan optimal. Sehingga tidak ada bekas minyak yang tertinggal dikulit dan tentu sangat baik untuk mencegah terjadinya jerawat.

1. Kenali Penyebab Kulit Wajah Berminyak

Sebelum kamu memilih produk yang cocok untuk kulit berminyakmu, ada baiknya kamu memahami dahulu apa sih penyebab kulit wajah menjadi berminyak? Untuk memahaminya, yuk simak penjelasan berikut ini.

a. Faktor Hormon

Faktor hormonal adalah salah satu pemicu terjadinya penumpukan minyak dikulit. Ini dikarenakan ketidakseimbangan hormon mampu memicu produksi berlebih dihydrotestosterone (DHT).

Dihydrotestosterone (DHT) ini bisa memicu kelenjar sebasea memproduksi sebum pada kulit. oleh sebab itulah, kulit yang gampang berminyak juga daat dipengaruhi oleh faktor genetika. Selain itu, kondisi hormonal juga dapat berubah ketika wanita, sedang dalam masa premenopause ataupun selama hamil. Pada masa ini, kulit wajahnya dapat lebih mudah berminyak dari biasanya.

b. Kondisi Cuaca Sekitar

Kondisi cuaca sekitar dapat memicu produksi minyak berlebih pada kulitmu. Contohnya, pada saat cuaca sedang lembap, dapat memicu kulit untuk lebih mudah berkeringat dan berminyak. Sedangkan pada saat cuaca sedang sangat dingin, kulit menjadi lebih kurang dan kekurangan kelembaban. Oleh sebab itulah sangat dianjurkan untuk mengenali kondisi cuaca sekitar sebelum melakukan tindakan terhadap kulitmu.

c. Faktor Stress Berlebih

Tahukan kamu bahwa stress tidak hanya mempengaruhi kondisi mentalmu?

Ya, stress berlebih dapat memicu produksi hormon androgen yang dapat menyebabkan kulit menjadi lebih berminyak. Oleh sebab itulah, kamu harus menjaga kondisi kesehatan mentalmu untuk tetap menjaga kondisi fisik dan kulitmu agar tetap sehat ya..

d. Penggunaan Kosmetik Berat

Penggunaan kosmetik yang mengandung bahan-bahan berbahaya tentu saja dapat memberikan efek buruk terhadap kesehatan kulit. selain itu, menggunakan produk dengan step/takaran yang berlebihan juga dapat menyebabkan kondisi kulit menjadi lebih sensitif. Contohnya adalah melakukan eksfoliasi, mencuci wajah, dan scrubbing secara berlebihan dapat merusak lapisan kulit.

2. Memilih Pembersih Untuk Kulit Berminyak Secara Tepat

Setelah memahami apa saja penyebab kulit berminyak, kini saatnya kamu untuk memilih produk pembersih untuk khusus untuk kulit berminyak.

a. Pembersih Wajah Mengandung Oil Control

Kamu disarankan untuk menggunakan produk pembersih wajah yang mengandung oil control. Ini dikarenakan produk pembersih wajah biasa umumnya hanya memiliki manfaat untuk membersihkan wajah. Salah satu produk face wash yang disarankan adalah Pretty Miracle Brightening Face Wash.

Pretty Miracle Brightening Face Wash adalah sabun pencuci wajah yang juga dilengkapi dengan Silanediol Salicylate dan Vitamin C. Face wash ini berfungsi untuk membersihkan seluruh kotoran yang menempel pada kulit wajah dan mencegah kontaminasi bakteri penyebab jerawat. Sehingga kulitmu bebas dari minyak, jerawat dan tentu saja tetap cerah setiap saat.

b. Menggunakkan Toner Khusus Untuk Kulit Berminyak.

Tahukah kamu, bahwa toner memiliki peran yang sangat penting untuk menjaga kondisi kulitmu tetap sehat?

Ya, toner memiliki peran untuk mengembalikan keseimbangan pH kulit setelah mencuci wajah. Toner yang digunakan untuk kulit berminyak tentu saja berbeda dengan toner yang digunakan untuk kulit kering. Salah satu produk toner yang cocok untuk kulitmu adalah Pretty Miracle Acne Toner.

Pretty Miracle Acne Toner adalah jenis toner yang diformulasikan khusus untuk membersihkan kotoran, menghapus residu seperti minyak dan sisa makeup pada wajah, sekaligus membantu menenangkan, memperbaiki kondisi kulit, menghaluskan kulit, serta membantu meminimalisir kemerahan dan peradangan pada kulit berjerawat atau sensitif.

Nah, itulah tips dalam mencari produk pembersih yang bagus untuk kulit berminyak. Yuk cari berbagai rekomendasi produk lain di Kosmetikpedia.