Rekomendasi Produk

Lip Serum yang Bagus untuk Memerahkan Bibir Hitam Kamu

Lip Serum yang Bagus untuk Memerahkan Bibir Hitam Kamu

Lip Serum yang Bagus untuk Memerahkan Bibir Hitam – Kamu sering merasa penampilan bibir kamu kurang menarik? Atau bibir kamu tampak kusam dan hitam? Kamu bisa nih coba pakai lip serum, agar bibir kamu tetap sehat dan cerah.

Faktanya, penggunaan lipstik atau aktivitas seharian dan kurang minum air, bisa menyebabkan bibir kamu mengelupas dan kering lho. Dan jika dibiarkan, warna bibir kamu pun lama kelamaan akan tampak kusam dan hitam.

Karena itulah, kamu butuh lip serum yang sesuai untuk menjaga bibir kamu agar tetap sehat dan segar setiap saat. Kebetulan nih, kali ini Miss Kosped sudah merangkum beberapa rekomendasi lip serum yang bagus untuk memerahkan bibir yang wajib banget kamu coba.

Bagaimana Cara Memilih Lip Serum yang Bagus untuk Memerahkan Bibir?

Bagaimana Cara Memilih Lip Serum yang Bagus untuk Memerahkan Bibir

Ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan terlebih dahulu, jika ingin memilih lip serum yang bagus untuk memerahkan bibir.

Berikut ini adalah beberapa tips yang harus kamu perhatikan, sebelum kamu memilih produk lip serum yang cocok buat kamu.

1. Perhatikan Bahan Bahan

Pertama, pastikan kamu memperhatikan bahan bahan apa saja yang terkandung dalam lip serum tersebut. Alangkah baiknya apabila kamu memilih lip serum dengan kandungan seperti Vitamin E, minyak argan, minyak almond. Dan bahan bahan alami lainnya.

2. Formulasi Lip Serum

Pilihlah juga lip serum dengan formulasi yang tidak hanya memberikan warna pada bibir, namun juga dapat memberikan perawatan tambahan lainnya. Lip serum yang mengandung pelembab dan antioksidan dapat memperbaiki kondisi bibir kamu yang kering dan memudar.

3. Kandungan SPF

Kemudian, buat kamu yang sering banget terkena sinar matahari, pertimbangkan juga untuk memilih lip serum dengan kandungan SPF yang tinggi. Sehingga, bibir kamu bisa terlindungi dari kerusakan bibir akibat paparan sinar UV.

4. Perhatikan Pilihan Warna

Jangan lupa untuk memilih warna lip serum yang sesuai dengan warna alami bibir kamu, atau warna yang kamu sukai. Selain itu, pastikan kamu menguji produk tersebut terlebih dahulu, dan memastikan bagaimana warnanya terlihat di warna kulit kamu.

5. Kecocokan dengan Jenis Kulit

Sesuaikan juga produk lip serum tersebut dengan kebutuhan kulit bibir kamu. Jadi, apabila kamu punya kulit bibir sensitif, carilah lip serum yang dirancang khusus untuk kulit sensitif, dan bebas dari bahan bahan yang dapat menyebabkan iritasi.

BACA JUGA : Rekomendasi Facial Wash yang Tidak Membuat Kulit Kering

Rekomendasi Lip Serum yang Bagus untuk Memerahkan Bibir

Seperti yang kamu tau, lip serum secara umum memiliki fungsi memberikan nutrisi, melembabkan, dan mencerahkan warna bibir. Akan tetapi, kamu juga harus mengetahui, kandungan apa saja yang ada dalam lip serum tersebut.

Nah, kali ini Miss Kosmetikpedia akan memberikan deretan rekomendasi lip serum yang bagus untuk memerahkan bibir. Simak baik baik ya!

1. Noera by Reisha Vita Lip Serum

Lip serum yang berasal dari Noera mengandung Vitamin E dan Sweet Almond Oil. Untuk melindungi bibir kamu dari warna hitam kusam dan memberikan warna cerah alami.

Selain itu, Noera Vita Lip Serum juga dilengkapi dengan kandungan yang dapat melindungi bibir kamu dari kering dan pecah pecah. Serta menjadikan bibir kamu agar lebih halus, lembab, dan terlihat lebih sehat.

Nama BrandNoera by Reisha
Nama ProdukVita Lip Serum
Netto5 ml / 6 ml / 10 ml
ManfaatMemberi warna pink alami pada bibir; Melindungi bibir kamu dari kulit kusam akibat efek rokok dan paparan sinar UV; Menjadikan bibir kamu agar terlihat lebih halus, sehat dan lembab; Serta menutrisi bibir kamu dan mencegah dari kekeringan bibir.
HargaRp 69 ribu
KandunganCaprylic/Capric Triglyceride; C26-28 Alkyl Dimethicone; Polyglyceryl-10 Decaoleate; Phenoxyethanol; Tocopheryl Acetate; Flavor; Sweet Almond (Prunus Amygdalus Dulcis) Oil; Asam Para-Hidroksi Benzoate; CI 45410

2. OWL Lip & Nipple Care

OWL Lip & Nipple Care mengandung Tochopheryl Acetate, Simmondsia Chinensis, dan juga Cocos Nucifera.

Yang dapat memberikan kelembutan dan melembabkan bibir, menutrisi dan menghidrasi area bibir, dan memberikan warna pink alami pada bibir.

Tak hanya itu, OWL Lip & Nipple juga sudah teruji secara dermatologi, dan dinyatakan aman untuk ibu hamil dan menyusui. Sehingga, kamu bisa tampil cantik setiap saat, tanpa perlu khawatir dengan kondisi si kecil deh.

Nama BrandOWL
Nama ProdukLip & Nipple Care
Netto6 ml
ManfaatMeningkatkan dan memberikan nutrisi tambahan buat bibir kamu; Menjadikan bibir kamu lebih lembut; Menghidrasi dan mengunci kelembaban di bibir kamu; Serta memberikan warna pink alami buat bibir kamu.
HargaRp 75 ribu
KandunganTochopheryl Acetate (Vitamin E); Simmondsia Chinensis (Jojoba); Seed Oil & Cocos Nucifera (Coconut Oil).

3. Animate Glow Lip Serum Honey

Animate Glow Lip Serum Honey terbuat dari berbagai bahan alami kandungan baham alami Vitamin E dan Honey Extract.

Tak hanya itu, lip serum yang satu ini juga sudah teruji secara dermatologis. Dan dinyatakan aman untuk digunakan oleh seluruh jenis kulit.

Dengan kandungan Vitamin E dan Honey Extract. Animate Glow Lip Serum Honey dapat melembabkan bibir kering kamu, menutrisi kulit bibir, dan juga melembabkan bibir.

Nama BrandAnimate
Nama ProdukGlow Lip Serum Honey
Netto4 ml
ManfaatMenutrisi dan melembabkan bibir; Memberikan perawatan pada bibir kering dan pecah pecah; Teksturnya yang ringan dan anti lengket; Serta memberikan warna pink alami pada bibir kamu.
HargaRp 25 ribu
KandunganVitamin E; Honey Extract.

BACA JUGA : Serum Dark Spot Lokal Terbaik yang Efektif Atasi Masalah Kulit

4. Implora Lip Moisturizing Serum

Terakhir namun bukan akhir, rekomendasi lip serum yang bagus untuk memerahkan bibir lainnya adalah Implora Lip Moisturizing Serum.

Produk lip serum yang satu ini dilengkapi dengan kandungan seperti Camelia Oil, Vitamin E, Argan Oil, Shea Butter, dan Ekstrak Madu.

Yang dapat mengurangi tanda tanda penuaan pada bibir, membantu menenangkan bibir kamu yang kasar dan pecah pecah. Serta menghidrasi dan menghaluskan tekstur bibir kamu yang kering.

Nama BrandImplora
Nama ProdukLip Moisturizing Serum
Netto3 gr
ManfaatMeningkatkan kolagen sintesis pada bibir, Menghidrasi dan menghaluskan tekstur bibir kamu yang kering; Menutrisi tambahan pada bibir, sehingga bibir kamu dapat terlihat lebih sehat dan lembab.
HargaRp 22 ribu
KandunganCamellia Oil; Vitamin E; Omega 3, 6, & 9; Argan Oil; Shea Butter; Ekstrak Madu;